ANALISIS KORELASI ANTARA PENDIDIKAN, ILMU PENDIDIKAN DAN MENDIDIK

  • Ahmad Mualif
Keywords: Ilmu, Korelasi, MendidikPendidikan.

Abstract

Penelitian ini membahas korelasi antara pendidikan, ilmu pendidikan dan mendidik. Dengan memakai metodologi analisis korelasional yang dapat mengetahui ada atau tidaknya hubungan linier antar variabel. Pendidikan (paedagogie) adalah proses pembentukan kecakapan-kecakapan fondamental secara intelektual dan emosional kearah alam dan sesama manusia. Pendidikan berlangsung dalam segala lingkungan baik yang khusus diciptakan untuk kepentingan pendidikan maupun yang ada dengan sendirinya. Pendidikan cenderung menekankan dalam hal praktek yang menyangkut kegiatan proses belajar mengajar. Sedangkan ilmu pendidikan (paedagogiek) adalah teori-teori pendidikan, perenungan tentang pendidikan dan lebih menitik beratkan kepada pemikiran tentang pendidikan, pemikiran bagaimana sebaiknya sistem pendidikan, tujuan pendidikan, materi pendidikan, sarana dan prasarana pendidikan, cara penilian, cara penerimaan siswa dan guru, hal ini lebih menitik beratkan pada teori. Jadi hasil dari penelitian ini walau terdapat perbedaan namun keduanya terdapat korelasi yang sangat signifikan sehingga bisa berjalan dan berfungsi sesuai ilmu dan implementasinya masing-masing saat mendidik sehingga membuahkan kontribusi dan korelasi positif dalam dunia pendidikan demi terciptanya manusia terdidik dan mampu mendidik menuju manusia sempurna (insan kamil) yang bahagia dunia dan akhiratnya.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-01-13
Abstract viewed = 301 times
PDF downloaded = 282 times