IDENTIFIKASI PRIORITAS PENGEMBANGAN PRASARANA JARINGAN JALAN DI KECAMATAN KAMPAR

  • FEBBY ASTERIANI UIR

Abstract

Kawasan perdesaan di kecamatan Kampar memiliki beberapa permasalahan diantaranya yaitu pengembangan prasarana jaringan air bersih seperti pelayanan PDAM yang belum merata, kondisi prasarana jalan yang rusak, berlubang dan dapat menyebabkan kecelakaan serta kondisi jaringan drainase yang masih belum memadai sehingga sering menyebabkan banjir. Salah satu permasalahan yang perlu mendapat perhatian adalah permasalahan prasarana jaringan jalan. Tujuan dari penelitian ini berfokus kepada mengidentifikasi prioritas pengembangan prasarana jaringan jalan di Kecamatan Kampar. Penelitian ini menggunakan metode campuran (mix method) yaitu deskriptif kualitatif dan kuantitatif dengan teknik analisis berupa analisis observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi pengembangan jalan di Kecamatan Kampar hingga saat ini masih belum optimal, namun telah ada realisasi dari empat kategori kebutuhan yaitu kebutuhan pembuatan jalan baru, kebutuhan pembuatan jalan aspal/paving, kebutuhan perbaikan jalan, dan kebutuhan pemeliharaan jalan. Prioritas utama yang perlu dilakukan di Kecamatan Kampar, dari keempat kategori tersebut adalah perbaikan jalan dan pemeliharaan jalan.

Published
2021-02-26