IMPLEMENTASI PROGRAM BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL (BAZNAS) KABUPATEN KUANTAN SINGINGI
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Kuantan Singingi.Pendistribusian Zakat Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Kuantan Singingi disalurkan dalam 5 program yaitu kuansing peduli, kuansing sejahtera, kuansing cerdas, kuansing sehat dan kuansing iman dan taqwa. Berdasarkan observasi awal peneliti, pelaksanaan program BAZNAS Kabupaten Kuantan Singingi masih mengalami kendala dan terdapat permasalahan dalam pelaksanaannya yang mana dari 5 program BAZNAS Kabupaten Kuantan Singingi hanya 1 program saja yang optimal yakni program kuansing cerdas . Sementara 4 program lainnya belum optimal yakni program kuansing peduli, kuansing sejahtera, kuansing sehat dan kuansing iman dan taqwa.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana implementasi program Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Kuantan Singingi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif. Pada penelitian ini, penentuan informan dibagi menjadi dua yaitu 1 orang key informan dan 27informan. Adapun teknik yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu : observasi, wawancara dan dokumentasi.Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa program Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Kuantan Singingi belum terimplementasi