ANALISIS MODEL BANGKITAN TARIKAN PERJALANAN DI TELUK KUANTAN (STUDI KASUS PADA RSIA MILANO TELUK KUANTAN)

  • Novi Anggraini
Keywords: Bangkitan, Tarikan, Regresi, Model

Abstract

Berdirinya sebuah rumah sakit menyebabkan adanya tarikan pergerakan, sehingga dapat menimbulkan dampak terhadap arus lalu lintas disekitarnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi tarikan perjalanan di Teluk Kuantan khususnya di RSIA Milano, serta menganalisis model tarikan kendaraan yang terjadi di RSIA Milano. Penelitian ini menggunakan data primer berupa jumlah kendaraan yang memasuki dan meninggalkan RSIA Milano, serta data skunder yaitu jumlah dokter praktek, jumlah staff medis, jumlah pasien rawat inap, jumlah pasien rawat jalan. Suurvei untuk penelitian ini dilakukan selama 10 hari, Penelitian ini dikerjakan dengan menggunakan Uji statistik, yaitu uji korelasi dan uji regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukan hasil  anallisis model yang diperoleh untuk tarikan mobil pengunjung RSIA Milano Y1 = -6,76 + (-0,55) X3 + 1,54 X4 + 0,71 X5, dengan nilai R2 adalah 0,92, Model terbaik untuk meramalkan besarnya tarikan sepeda motor pengunjung pada RSIA Milano ialah Y2 = 3,27 + (-4,98) X3 + 3,91 X4 + 2,36 X5, dengan nilai R2 adalah 0,97. Tarikan pergerakan kendraaan yang meninggalkan  RSIA Milano yaitu mobil pengunjung Y1 = -6,78 + (-0,55) X3 + 1,54 X4 + 0,71 X5, dengan nilai R2 adalah 0,88, Model terbaik untuk meramalkan besarnya tarikan mobil pengunjung pada RSIA Milano ialah Y2 = 5,08 + (-6,40) X3 + 3,51 X4 + 2,36 X5 dengan nilai R2 adalah 0,993.

References

Fitria Rahmadani. 2015. Analisa Pemodelan Bangkitan Pergerakan Lalau Lintas Pada Tata Guna Lahan Smp Dikota Padang. Jurnal teknik sipil. Universitas Bung Hatta, Padang.

Irianto, Agus. 2004. Statistik Konsep Dasar & Aplikasinya. Jakarta: Prenada Media.

M, Hafiq Arsan Haq. 2010. Analisis Model Tarikan Pergerakan Pada Rumah Sakit (Studi Kasus Daerah Istimewa Yogyakarta). Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Sebelas Maret.

Morlok, Edward K. 1991. Pengantar Teknik Dan Perencanaan Transportasi. Erlangga.

Natawiria, Asep Suryana. 2013. Statistika Bisnis. Bandung: Alfabeta.

Petronisius Chanel Galus. 2017. Pemodelan Tarikan Pergerakan Pada Sekolah Dikota Malang. Skripsi Institut Teknologi Nasional. Malang.

Putu Alit Suthanaya. 2010. Pemodelan Tarikan Perjalanan Menuju Pusat Perbelanjaan dikabupaten Bandung, Provinsi Bali. Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Udayana. Denpasar.

Rulina rita. Dkk. 2005. Model Tarikan Perjalanan Pada Pasar Tradisional Studi Kasus Pada Pasar Padang Bulan Medan. Jurnal Teknik Arsitektur, Universitas Sumatera Utara.

Satrio Bayu Kurniadi. 2013. Studi Pemodelan Tarikan Pergerakan Pada Pasar Swalayan Di Kota Kediri. Jurnal teknik sipil. Institut Teknologi Nasional, Malang.
Published
2021-07-04