SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PENDAFTARAN PERNIKAHAN PADA KANTOR URUSAN AGAMA (KUA) KECAMATAN PANGEAN KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

  • Rafles Ardiansa
Keywords: Pendaftaran, Pernikahan, KUA

Abstract

Kantor Urusan Agama (KUA) yang terletak di Kecamatan Pangean Kabupaten Kuantan Singingi merupakan suatu lembaga yang menangani pendaftaran pernikahan, pelaksanaan pernikahan, rujuk maupun surat rekomendasi pernikahan bagi warga yang akan melangsungkan pernikahan di daerah lain. Media pendaftaran pada KUA Kecamatan Pangean masih menggunakan metode tradisional di mana calon pengantin mengunjungi kantor KUA ataupun melakukan face to face dengan petugas untuk pendaftaran pernikahan dan akan mendapatkan informasi lebih detail tentang syarat ketentuan akad nikah. Sehingga dengan cara seperti ini calon pengantin harus bolak balik dengan melihat persyaratan dan harus melengkapi persyaratan lagi ke Kantor KUA tersebut. Dikarenakan wadah untuk penyampaian informasi secara online tentang syarat-syarat pendaftaran pernikahan dan informasi lainnya tidak ada dan juga untuk pendaftaran pernikahan masih harus datang lansung sehingga cara yang seperti ini tidak efektif lagi digunakan untuk sekarang ini. Apalagi dalam pelaksaan ijab qabul harus dua minggu setelah penftaran pada KUA sehingga ini sering menyebabkan pengunduran jadwal acara pernikahan dikarenakan minimnya  informasi pelaksanaan pernikahan terhadap masyarakat. Dengan sistem yang terkomputerisasi ini maka calon pengantin tidak perlu lagi bolak balik untuk melakukan pendaftaran pernikahan pada KUA Kecamatan Pangean karna sudah disediakan fasilitas untuk melakukan pendaftaran pernikahan secara online lewat aplikasi yang dibangun. Dengan sistem yang terkomputerisasi ini maka calon pengantin dapat dengan mudah untuk mendapatkan informasi tentang persyaratan pernikahan dan informasi lainnya yang dapat dilihat lansung pada website KUA Kecamatan Pangean. Dengan sistem yang terkomputerisasi ini maka dalam pembuatan laporan data pernikahan pada KUA Kecamatan Pangean akan lebih mudah dikarenakan data laporan yang dihasilkan berdasarkan pendaftaran pernikahan yang dilakukan oleh calon pengantin.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Bisono T. A. dan Putra T. W. A. (2018). "Perancangan Sistem Pendaftaran Pasien Rawat Jalan Rumah Sakit Melalui Short Message Service Gateway (Studi Kasus: RS. Panti Wilasa “Dr. Cipto” Semarang)". Jurnal TRANSFORMATIKA, Vol.16, No.1, ISSN: 1693-3656

Destiningrum M. dan Adrian Q. J. (2017). “Sistem Informasi Penjadwalan Dokter Berbassis Web Dengan Menggunakan Framework Codeigniter (Studi Kasus: Rumah Sakit Yukum Medical Centre)”. Jurnal TEKNOINFO. Vol. 11. No. 2. ISSN 1693 0010
Fadila R. dan Djaelani F. F. (2019). “Perancangan Sistem Informasi Manajemen Kegiatan Pegawai Pada Kantor Urusan Agama (KUA)”. Jurnal Infomatek. Volume 21. Nomor 2.

Fahzi M. R. dan Suroto (2017). “Sistem Informasi Pengendalian Kegiatan Pembangunan Pada Pemerintah Kota Batam”. Jurnal Ilmiah Zona Komputer. Vol. 7. Nomor 3. ISSN 2087-7269

Jimsan, Qomaruddin M. dan Mustafa (2017). “Sistem Informasi Manajemen Data Pernikaha Pada Kantor Urusan Agama (KUA) Bonegunu”. Jurnal Transistor Elektro dan Informatika (TRANSISTOR EI). Vol. 2. No. 1.

Kesuma C., Kristania Y. M. dan Isnaeni F. (2018). “Sistem Informasi Pendaftaran Pernikahan Berbasis Web Pada Kantor Urusan Agama Kecamatan Banyumas”. Jurnal Evolusi Volume 6 No 2. ISSN: 2338-8161

Kurniawan T. B. dan Syarifuddin (2020). “Perancangan Sistem Aplikasi Pemesanan Makanan Dan Minuman Pada Cafetaria No Caffe Di Tanjung Balai Karimun Menggunakan Bahasa Pemograman Php Dan Mysql”. Jurnal TIKAR. Volume 1. No. 2.

Latif R. A. dan Zahro F. (2020). “Peran Kantor Urusan Agama Dalam Meminimalisir Pernikahan Dini (Studi di Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar)”. Journal of Islamic Family Law. Vol. 4. No. 2.

Nengrum R. C., Herti Yani H. dan Beny (2020). “Sistem Informasi Pengolahan Data Pernikahan Berbasis Web Pada KUA Kabupaten Muaro Jambi”. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Sistem Informasi. Vol. 2. No. 2.

Sutisna, Rifa’i A. B. dan Yuliani (2019). Implementasi Sistem Informasi Manajemen Nikah dalam Peningkatan Kualitas Layanan. Jurnal Manajemen Dakwah. Volume 4. Nomor 2. ISSN: 2623-2014 (Print)ISSN: 2654-3648. DOI: 10.15575
Published
2021-12-29
Abstract viewed = 250 times
PDF downloaded = 194 times