SISTEM INFORMASI PELAYANAN PELANGGAN PADA UPTD PAB KUANTAN SINGINGI

  • Yon Lean Karmarer
  • Harianja Harianja
Keywords: Pelayanan, Pelanggan, UPTD PAB

Abstract

UPTD Penyedia Air Bersih Kuantan Singingi merupakan Unit Pelayanan Teknis Daerah yang bergerak dalam distribusi air bersih bagi masyarakat umum, serta memberikan jasa pelayanan dan menyelenggarakan pemanfaatan di bidang air minum. UPTD PAB Kuantan Singingi selama ini dalam melayani pelanggan yaitu  pelanggan harus datang lansung ke kantor UPTD PAB Kuantan Singingi untuk mendapatkan informasi mengenai pemasangan baru dan juga untuk pengaduan terjadinya masalah aliran air terhadap pelanggan masih menggunakan telpon langsung kepada petugas ataupun dengan melaporkan lansung ke kantor UPTD PAB Kuantan Singingi sehingga dengan cara seperti ini sering terjadi kelalaian dalam penanganannya. Pihak kantor UPTD PAB Kuantan Singingi dalam penyampaian informasi seperti adanya perbaikan/pengurangan stok air kepada pelanggan masih menggunakan pengumuman tertulis sehingga tidak efektif dalam penyampaiannya kepada pelanggan yang ada. Untuk data pelanggan pada UPTD PAB Kuantan Singingi belum terkoodinir dengan baik dikarenakan laporan data pelanggan masih mengunakan sistem pendataan manual dengan memanfaatkan aplikasi yang disediakan komputer seperti microsoft word dan excel. Dengan sistem yang terkomputerisasi akan memberikan kemudahan untuk mendapatkan informasi pemasangan baru pelanggan air bersih tanpa harus datang langsung ke kantor UPTD PAB Kuantan Singingi. Dengan adanya sistem yang terkomputerisasi pelanggan tidak perlu lagi datang secara langsung ke UPTD PAB Kuantan Singingi hanya untuk melakukan pengaduan permasalahan yang ada pada setiap pelanggan, cukup hanya mengisi form pengaduan yang ada pada website. UPTD PAB Kuantan Singingi untuk menyampaikan informasi resmi cukup menginformasikan lewat website sehingga setiap pelanggan bisa mengetahui informasi yang dikeluarkan oleh UPTD PAB Kuantan Singingi. Dengan sistem terkomputerisasi ini maka laporan yang dihasilkan akan lebih efektif dikarenakan pendataan dilakukan pada website tersebut.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Abdurahman M. (2018). “Sistem Informasi Data Pegawai Berbasis Web Pada Kementerian Kelautan Dan Perikanan Kota Ternate”. Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika. Volume 1. No 2. eISSN : 2621-4970. pISSN : 2621-4962

Almuqsitu A. B., Tursina dan Srimurdianti S. A. (2019). “Rancang Bangun Aplikasi Pelayanan Pelanggan PDAM Tirta Kapuas Berbasis Web”. Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi. Vol. 07. No. 1. p-ISSN : 2460-3562. e-ISSN : 2620-8989

Aris, Laeliyah, Putra M. I.,Priskilawati dan Sihabudin (2017). “Aplikasi Sistem Pelayanan Data Pelanggan Berbasis Web Pada PDAM Tirta Benteng Kota Tangerang”. Jurnal Konferensi Nasional Sistem & Informatika

Jayanti A. I., Arifin M. dan Widodo A. (2018). "Sistem Informasi Layanan Pelanggan Berbasis Web diPDAM Kabupaten Grobogan". Jurnal SITECH. Vol 1. No 2. P-ISSN : 2615-8531. E-ISSN : 2622-2973

Jayanti N. I., Arifin M. dan Widodo A. (2018). “Sistem Informasi Layanan Pelanggan Berbasis Web Di Pdam Kabupaten Grobogan”. Jurnal SITECH. Vol 1. No 2. P-ISSN : 2615-8531. E-ISSN : 2622-2973

Kusuma S. B. dan Utami A. W. (2017). “Perancangan Dan Pembuatan Sistem Aplikasi Point Of Sale Berbasis Website Pada Ud. Es Drop Cita Rasa”. Jurnal Manajemen Informatika, Volume 7 Nomor 2

Muhammad Ullil Fahri. “Sistem Informasi Manajemen”. Kuliah Umum. Diterbitkan Tanggal 6 Juni 2019

Nofyat, Ibrahim A. dan Ambarita (2018). “Sistem Informasi Pengaduan Pelanggan Air Berbasis Website Pada PDAM Kota Ternate”. Indonesian Journal on Information System. Volume 3. Nomor 1. e-ISSN 2548-6438. p-ISSN 2614-7173

Novitasari A. A. dan Yuliyanti W. (2019). “Sistem Informasi Pengaduan Gangguan PDAM Tanah Laut Berbasis Web”. Jurnal Sains dan Informatika. Volume 5. Nomor 1. p-ISSN: 2460-173X. e-ISSN: 2598-5841

Nurdiana D. (2019). "Perancangan Dan Implementasi Sistem Informasi Pemasangan Baru PDAM Berbasis WEB". Jurnal PETIK. Volume 5. Nomor 2. p-ISSN : 2460-7363. e-ISSN : 2614-6606

Pratama E. B. dan Kadarusman (2020). “Pemodelan Sistem Informasi Penilaian Prestasi Kerja Pegawai Kantor Dinas Komunikasi Dan Informatika (Diskominfo) Kota Pontianak”. Jurnal Teknik Informatika Kaputama (JTIK) Vol. 4 , No. 1, P-ISSN: 2548-9704 E-ISSN: 2686-0880

Ridwan A., Asri dan Hamrul H. (2017). “Aplikasi Pengaduan Masyarakat Berbasis Website Pada Kantor Harian Palopo”. Jurnal Prosiding SEMANTIK. ISSN: 2580-796x

Supriyanto A. dan Hasmilawati (2018). “Sistem Informasi Pengarsipan Kliping Berbasis Website pada PDAM Intan Banjar”. Jurnal Sains dan Informatika. Volume 4. Nomor 2. p-ISSN: 2460-173X. e-ISSN: 2598-5841
Published
2021-12-29
Abstract viewed = 174 times
PDF downloaded = 94 times

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>