SISTEM INFORMASI PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT (PKM) DOSEN BERBASIS WEB (STUDI KASUS : LPPM UNIVERSITAS ISLAM KUANTAN SINGINGI)

  • Ella Winarsih Universitas Islam Kuantan Singingi
  • Elgamar Syam Universitas Islam Kuantan Singingi
Keywords: PHP, Penelitian, PKM, LPPM, MySQL

Abstract

LPPM merupakan sebuah lembaga penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang memiliki tugas menyelenggarakan, mengembangkan, serta memantau seluruh kegiatan penelitian dan pengabdian. Hal ini sejalan dengan implementasi pelaksanaan Tri Dharma yang merupakan kewajiban bagi setiap perguruan Tinggi dalam menerapkan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat (PKM). Kegiatan ini harus selalu didata dan diarsipkan karena akan diperlukan dalam meningkatkan akreditasi maupun kenaikan jabatan fungsional. LPPM Universitas Islam Kuantan Singingi pada saat ini belum memiliki sebuah sistem pengajuan judul penelitian dan pengabdian, pengelolaan data, dan pengarsipan yang benar-benar fleksibel dan efisien. Hal ini tentu saja akan memakan waktu cukup lama dan akan terjadinya penumpukan data serta keterlambatan dalam menginformasikan kemajuan yang berhubungan dengan kegiatan penelitian dan pengabdian. Berdasarkan penelitian yang dilakukan pada LPPM UNIKS maka penulis berusaha memanfaatkan hal ini dengan membangun sebuah website dengan menggunakan aplikasi PHP, dan database nya menggunakan MySQL. Sistem informasi yang akan dibangun ini memungkinkan bagi dosen untuk memasukkan data-data penelitian dan pengabdian kepada masyarakat disertai dengan dokumen pendukungnya. Informasi yang dibutuhkan pun lebih akurat dan up to date, sehingga dapat membantu LPPM atau pihak terkait. Selain itu apabila pihak LPPM membutuhkan berkas, tinggal masuk kesistem dan melihat berkas yang dibutuhkan.

References

Abdullah, Rohi. 2018. 7 In 1 Pemograman Web Untuk Pemula. Jakarta : PT. Elex Media Komputindo

Agustina Simangunsong (2018). Sistem Informasi Pengarsipan Dokumen Berbasis Web. Jurnal Mantik Penusa, Vol. 2, No. 1. e-ISSN 2580-9741 p-ISSN 2088-3943

Alief Maulana, Muhammad Sadikin dan Arief Izzuddin (2018). Implementasi Sistem Informasi Manajemen Inventaris Berbasis Web Di Pusat Teknologi Informasi Dan Komunikasi – BPPT. Jurnal Teknik Elektro Volume 7, No.1, p-ISSN : 2301-4652 / e-ISSN : 2503-068X

Dwi Putri Anggraini, Mohammad Yahya, Sistem Pelayanan Pada Lembaga Penelitian dan Pengabdian Dosen Kepada Masyarakat (LPPM) Fakultas Teknik,Universitas Lampung Menggunakan PHP dan MySQL, 2015

Febi Andrea Renatha, Kodrat Iman Satoto, Oky Dwi Nurhayati, Perancangan dan Pengembangan Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Web, Studi Kasus Jurusan Sistem Komputer, Jurnal Teknologi dan Sistem Komputer, Vol 3, No.3, Agustus 2015

I Dewa Made Adi Baskara, I Kadek Budi Sandika, Sistem Informasi Manajemen Sebagai Alat Pengelolaan Penelitian Dosen, Program Studi Teknik Informatika, STMIK STIKOM Indonesia, Lontar Komputer Vol. 7. No. 1. April 2016

Ida Widianingrum, Perancangan Sistem Informasi Penelitian dan Pengabdian Dosen pada Universitas Muhammadiyah Ponorogo, (Jurnal SNIK 2018)Volume 08 Nomor 02, ISBN: 978-602-1034-40-8

Muhammad H.F, Niki P.S, Pengembangan Homan Resource Information System (HRIS)Untuk Optimalisasi Manajemen Sumber Daya Manusia di Perguruan Tinggi, JUPITER (Jurnal Pendidikan Teknik Elektro) Volume 03, Nomor 02, Edisi September 2018

Qurrotin A’yunina, Muhamad Soleh, Ari Wibisono, Pengaruh Penerapan Sistem Informasi Database Riset Dan Pengabdian Masyarakat ( Sidr) Di Lingkungan Universitas Indonesia, 40 Journal of Information Systems, Volume 11, Issue 1, April 2015

Rocky Yefrenes Dillak, Novita Sari Toamnanu, Sistem Informasi Penelitian Rutin Berbasis Web di Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Rutin (UPPM) Politeknik Negeri Kupang, Jurnal Ilmiah FLASH, Volume 3 Nomor1, Juni 2017
Published
2022-07-29